Jasa Desain Kemasan Surabaya Terbaik

Saat ini, sudah banyak orang beralih profesi menjadi entrepreneur. Mereka lebih suka menjalankannya karena bisa mendapatkan omset yang besar. Ketika Anda menjual produk, hal yang tidak boleh dilewatkan adalah Jasa desain kemasan Surabaya.

Apabila Anda berada di wilayah Surabaya, ketahui cara buat jasa desain kemasan Surabaya terbaik agar hasil bisnis Anda menjadi lebih menguntungkan. Sebelum itu, pahami dulu apa itu desain kemasan dan pentingnya desain kemasan produk untuk bisnis Anda.

  • Pengertian Desain Kemasan 

Desain kemasan sejatinya memiliki pengaruh yang besar bagi penjualan Anda. Oleh sebab itu, Anda tidak boleh melakukannya secara sembarangan. Lalu, apa itu desain kemasan?

Jasa desain kemasan adalah usaha yang penuh kreativitas dimana menghasilkan benda untuk membungkus produk. Dalam proses pembuatannya, desain kemasan mengacu pada model dari produk tersebut. 

Jasa desain kemasan Surabaya memiliki berbagai komponen pembuatan yaitu warna, font, sampai elemen grafis. Jasa desain kemasan Surabaya sudah banyak beredar dan menyajikan rancangan yang unik. 

Namun, unik saja belum cukup untuk membuat desain kemasan. Anda harus membuatnya dengan baik berdasarkan makna tertentu yang menggambarkan produk Anda. Dengan demikian, maksud tersebut dapat ditangkap dengan baik oleh para konsumen.

Jasa desain kemasan Surabaya yang baik memiliki ciri yaitu dapat memberikan pengalaman penglihatan, sentuhan, sampai bau. Oleh sebab itu, diperlukan adanya packaging produk yang bersifat kompleks sehingga menambah daya tarik dari konsumen.

Tak heran jika banyak produsen atau pengusaha yang akhirnya mencari jasa desain kemasan Surabaya terbaik untuk mendapatkan rancangan ideal dengan bahan dasar yang tepat. 

Para pengusaha tersebut tidak segan untuk meluangkan waktu dan tenaga mencari komposisi yang tepat dan penuh makna.

  • Fungsi Desain Kemasan 

Desain kemasan Surabaya yang terbaik akan mampu mewakili kebutuhan produsen untuk memberikan pesan ke konsumen. Kebutuhan yang dimaksud adalah dapat menunjukkan seberapa menarik buat konsumen, target produk, sampai pesan tersirat yang bisa ditangkap.

Selanjutnya, dari jasa desain kemasan Surabaya ini, Anda bisa mendapatkan berbagai fungsi, yaitu sebagai berikut:

1. Media Komunikasi tentang Produk 

Fungsi pertama dari desain kemasan ini adalah sebagai media komunikasi produk dari produsen ke konsumen. Konsumen lebih dapat mengetahui produk yang dijual dengan mudah dari informasi yang sudah dicantumkan dalam kemasan. 

Selain itu, citra dari produk bisa ditangkap dengan baik lewat visual packaging. Misalnya, ada gambar ayam saus pedas pada kemasan untuk menunjukkan isi produk yang ada di dalamnya. 

2. Penentu Identitas Produk 

Desain kemasan secara implisit mempengaruhi branding produk. Baik dari segi warna, tampilan, sampai nama produk yang disematkan dalam kemasan memberikan informasi yang bisa ditangkap oleh konsumennya. 

Jadi, dengan sekali melihatnya, identitas produk tersebut bisa langsung diketahui. 

3. Mewakili Estetika Produk 

Fungsi lain dari jasa desain kemasan yaitu mewakili estetika dari produk. Banyak produk yang memiliki kualitas biasa tetapi laris di pasaran  karena pengemasannya yang menarik dan terlihat premium. 

Jadi, desain merupakan kunci untuk estetika yang bisa menarik konsumen lebih banyak lagi. Pasalnya, estetika atau keindahan dalam kemasan ini merupakan daya tarik visual yang banyak orang lain lihat terlebih dahulu sebelum hal-hal lainnya. 

4. Branding Produk Jangka Panjang 

Manfaat desain kemasan adalah agar bisa bertahan dalam kompetisi yang sengit. Persaingan bisnis yang ada saat ini terbilang sangat ketat. Hal ini mengantarkan banyak pengusaha saling bersaing untuk memenangkannya. 

Salah satu strategi yang dipakai yaitu membuat desain kemasan sebagai branding produk. Desain kemasan tidak boleh sama dengan produk lainnya. Perbedaan inilah yang menyebabkan keunikan dan mudah melekat di hati konsumen. 

Dengan demikian, kemasan produk ini membuat konsumen mudah mengingat produk Anda sehingga dapat melakukan repeat order kembali.

5. Menjaga Kualitas Barang

Dengan menggunakan jasa desain kemasan yang berkualitas, Anda bisa menjaga kualitas dari barang yang ada di dalamnya. Apalagi jika produk tersebut mudah rusak, maka perlu pertimbangan desain kemasan yang tepat agar awet sampai ke tangan pembeli. 

Selain itu, bisa diterapkan untuk menjaga alat elektronik tidak rusak saat pengantaran.

  • Prinsip dalam Desain Kemasan 

Berikutnya akan dijelaskan prinsip dalam desain kemasan. Aturan ini bisa dijadikan sebagai tips membuat desain kemasan yang menarik. Produsen atau pengusaha harus melakukan ini. Berikut adalah beberapa prinsip yang harus dilakukan.

1. Memakai Prinsip Sederhana, Bukan Kompleks 

Banyak orang yang menyebut hal yang kompleks adalah yang terbaik. Namun, itu tidak berlaku dalam proses pembuatan desain kemasan. Anda perlu memahami bahwa sederhana adalah hal yang terbaik. 

Kemasan yang terlalu kompleks akan memusingkan konsumen untuk melihat desain tersebut. Misalnya, terlalu banyak warna, font yang beragam sampai elemen yang semakin meramaikan kemasan. 

Tidak perlu membuatnya terlihat mewah dan unik, tetapi cukup gunakan desain kemasan produk simple namun memberikan efek yang besar bagi konsumen. 

Hal ini yang harus dipikirkan karena banyak produsen yang pada akhirnya terjebak dengan berusaha membuat desain yang “premium”. 

2. Kejujuran 

Faktor-faktor dalam pertimbangan desain kemasan produk adalah mengandalkan kejujuran. Setiap produsen memang harus mengunggulkan produknya dan membuat minat konsumen. Namun, tetap perhatikan kejujuran agar konsumen tidak merasa ditipu. 

Pakailah gambar produk yang menarik tetapi sesuai dengan isinya. Jangan terlalu menggunakan editing yang berlebihan. Dari segi informasi produk dalam kemasan juga harus menunjukkan kejujuran. 

Jangan sekali-kali memberikan informasi palsu dan melebih-lebihkannya karena ini akan membuat konsumen kecewa apabila tidak sesuai harapan. Jika demikian, konsumen tidak akan membeli kembali bahkan memberikan ulasan yang buruk. 

Hal ini tentu berakibat buruk terhadap perkembangan bisnis Anda. Kepercayaan konsumen juga semakin rendah. 

3. Autentik 

Dalam membuat jasa desain kemasan Surabaya, hal yang perlu diperhatikan adalah autentik dan keorisinalitasannya. Semakin ketatnya persaingan, banyak orang yang mencoba berbagai cara untuk meningkatkan penjualan.

Salah satunya adalah dengan membuat kemasan produk yang serupa dengan pesaingnya atau yang lebih dikenal dengan duplikasi. Strategi ini memang dinilai efektif karena banyak konsumen yang akhirnya terkecoh dan membeli produk Anda. 

Namun, bisnis yang demikian tidak sejalan dengan prinsip desain yang baik. Desain seharusnya bersifat autentik untuk mendapatkan hasil yang orisinal. 

Jadi, Anda bisa menggunakan model ATM (Amati, Tiru, Modifikasi) agar tidak sama persis dengan bisnis yang dilakukan oleh pesaing. Adanya modifikasi membuat jasa desain kemasan menjadi baru dan tidak termasuk pada plagiarisme. 

4. Unik dan Menarik 

Hal penting lainnya dalam membuat jasa desain kemasan yaitu harus unik dan menarik. Kemasan menarik juga membuat calon pembeli menjadi penasaran apa isi dari produk tersebut sehingga mereka bisa berhenti ke outlet Anda dan melihat produknya lebih lanjut. 

Oleh sebab itu, penting untuk membuatnya lebih menarik. Menarik yang dimaksud ini bisa dilihat dari berbagai sisi seperti warna, ilustrasi produk, sampai dengan bentuk kemasan unik. Hal ini perlu dilakukan untuk menarik daya beli pelanggan tanpa harus memikirkannya lagi. 

5. Food Safety 

Ketika membuat desain kemasan untuk makanan, hal utama yang perlu diperhatikan adalah dari segi keamanannya. Ada kemasan yang bisa membuat makanan bisa terkontaminasi dan mengandung bahan berbahaya. 

Jadi, apabila tetap dipakai, ini bisa membahayakan keselamatan konsumen. Apalagi kemasan makanan juga diatur oleh kebijakan tertulis untuk menjaga kesehatan konsumen. Jaminan ini harus diberikan bagi para produsen sehingga tidak boleh dilakukan seenaknya. 

6. Singkat dan Jelas 

Konsumen hanya melihat sekilas desain kemasan tersebut. Paling lamanya yaitu hanya 4 detik saja untuk memutuskan untuk membeli produk. Oleh sebab itu, Anda perlu membuat kemasan yang bisa membuat calon pembeli melihat cepat. 

Oleh sebab itu, buatlah tulisan yang singkat dan gambar yang jelas untuk menarik perhatian. Tidak boleh menuliskan semua kandungan tetapi tidak ada nama produk yang jelas. Namun, Anda juga tidak boleh menuliskan produk saja tanpa disertai keterangan yang jelas. 

Dua contoh ini merupakan hal yang salah dalam membuat kemasan produk. 

7. Fungsional 

Ketika membuat kemasan, penting untuk menjaga kualitas dan memiliki manfaat. Contohnya seperti untuk melindungi produk dari kerusakan. Jadi, kemasan produk dapat menjalankan fungsinya dengan baik. 

Tidak hanya membuat kemasan produk yang bagus saja tetapi harus bisa memberikan fungsi utama yaitu proteksi produk. Tidak akan menjadi hal menarik apabila kemasannya bagus tetapi memiliki bahan yang tidak mendukung perlindungan. 

Jadi, produsen yang membuatnya harus memberikan keseimbangan antara desain yang dibuat dengan material dari kemasan. Contohnya membuat kemasan dari botol kaca untuk produk kecantikan serum. 

Hal ini juga akan membantu melindungi cairan serum tersebut dari kontaminasi sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu lama. 

8. Tampilkan Ciri Khas dari Produk 

Tips membuat jasa desain kemasan yang menarik selanjutnya adalah dengan menonjolkan ciri khas dari produk Anda. Seiring berkembangnya zaman, masyarakat memiliki brand awareness yang lebih tinggi sehingga mereka akan lebih selektif dalam memilih produk. 

Anda bisa menggunakan ciri yang menjadi produk buatan sendiri. Contohnya apabila produk tersebut mengusung tema go green. Maka, desain kemasan yang mereka buat haruslah terbuat dari bahan yang mudah di daur ulang. 

Selanjutnya, Anda juga bisa menambahkan slogan yang merupakan branding dari perusahaan sehingga lebih melekat di hati calon pembeli. Ingat, dalam membuat slogan harus singkat dan jelas. 

Contohnya adalah brand Yakult yang memiliki slogan “cintai ususmu, minum Yakult tiap hari”.

9. Cantumkan Kelegalitasan Produk atau Penghargaan 

Apabila produk yang dijual sudah dalam skala besar, maka tentu harus memiliki izin edar. Anda bisa mencantumkan izin dari BPOM, label halal, atau perizinan lainnya untuk menunjukkan bahwa produk yang dijual aman. 

Fungsi dari label tersebut juga menunjukkan kelegalitasan dari lembaga resmi sehingga dapat membuat pelanggan menaruh kepercayaan lebih tinggi pada produk Anda. Berbeda jika tidak mencantumkan kelegalitasan, hal ini membuat konsumen sedikit ragu untuk membelinya. 

10. Buatlah Desain Kemasan Transparan 

Cara membuat desain kemasan berikutnya adalah dengan memperlihatkan isinya. Banyak riset yang menunjukkan bahwa pembeli lebih tertarik apabila kemasan produknya transparan. 

Hal ini karena kemasan yang transparan seperti dari plastik bening bisa dengan jelas membuat konsumen melihat produk aslinya. 

Tak heran, Anda bisa melihat banyak produk kemasan kardus tetapi di bagian tengahnya ada plastik transparan. Menurut data, kemasan yang transparan ini juga bisa meningkatkan peluang produk dibeli menjadi lebih tinggi. 

Dengan melihatnya langsung, pelanggan akan lebih percaya meski bukan brand ternama. Transparan juga tidak hanya dibuat dengan tutup plastik, bisa juga diberi lubang di bagian tengah kemasan. 

11. Pilih Bahan Kemasan yang Berkualitas dan Cocok Untuk Produk 

Untuk membuat jasa desain kemasan, hal yang tak boleh dilewatkan adalah memilih bahan atau material kemasan. Ada banyak bahan untuk cetak kemasan, diantaranya adalah sebagai berikut: 

  • Plastik: bahan kemasan plastik ini terbilang murah sehingga paling banyak dipakai. Selain itu, plastik tidak mudah rusak sehingga cocok untuk melindungi produk makanan atau produk lainnya. Desain kemasan makanan seperti bahan PET, HDPE, PVS, PP. 
  • Alumunium: bahan ini dipakai untuk melindungi produk dari sinar matahari. Contohnya adalah kemasan kopi instan, snack, sambal, dsb. Bahan alumunium foil menjadi pilihan karena dapat menjaga kualitas produk dengan baik dan tidak mudah terkontaminasi. 
  • Kayu: bahan ini dipakai untuk memuat produk dalam jumlah yang besar. Contohnya adalah memuat buah-buahan, sayur-sayuran, sampai menjaga telur agar tidak mudah pecah. Untuk telur sendiri sudah dibekali dengan tambahan jerami. 
  • Logam: bahan ini hanya dipakai untuk produk tertentu seperti kaleng sarden, susu, kornet. Tujuannya adalah agar tetap menjaga kualitas dari produk yang umumnya mudah kadaluarsa atau mudah membusuk karena bakteri. 
  • Karton karton cukup sering dipakai untuk mengemas beberapa produk seperti pakaian, sepatu, kue, dsb. Banyak juga yang mencetak desain bagus dari bahan ini. 
  • Kertas: bahan ini juga menjadi andalan karena bisa mencetaknya dengan desain bagus. Biasanya dibuat untuk teh, kopi, makanan ringan, dsb. 

12. Perhatikan Komposisi Warna 

Jasa desain kemasan juga harus dibuat dengan komposisi warna kemasan yang menarik. Pilih gradasi warna yang tepat dan tidak menyakitkan mata. Jangan terlalu membuat warna yang kontras karena ini membuat kemasan tidak elegan.

Berikan juga warna yang sesuai dengan merek produk Anda. Contohnya adalah ketika membuat produk minuman, maka warnanya harus penuh kesegaran seperti warna biru, putih. 

Selain itu, bisa juga memberikan warna yang sesuai dengan jenis minuman yang menjadi bahan utama. 

Contohnya warna coklat jika menjual minuman coklat atau susu.  Warna hitam atau coklat susu jika menjual kopi. Semua itu harus diperhitungkan dengan baik. 

Setelah memilih warna yang tepat untuk produk, langkah selanjutnya adalah mencetak warna tersebut ke bahan kemasan. 

Anda harus memilih jasa percetakan terbaik untuk menghasilkan warna yang sesuai dengan harapan. Sudah banyak jasa cetak tetapi Anda harus memilih yang tepat. Pasalnya, ada beberapa jasa yang menggunakan printer dengan tinta yang kurang berkualitas.

Dengan menggunakan jasa offset Printing, hasil desain kemasan Surabaya lebih memuaskan. Warna yang sudah didesain akan sesuai dengan hasilnya. Dengan demikian, Anda bisa menyampaikan makna desain dengan baik pada calon pembeli. 

Penutup 

Demikian penjelasan dari pentingnya membuat desain kemasan terbaik sampai dengan tips membuatnya. Jika ingin membuat jasa desain kemasan, gunakan offset printing untuk memberikan hasil desain yang baik dengan warna yang jelas.

Jadi tunggu apalagi? jika Anda membutuhkan desain kemasan, segera hubungi www.invory.art Semoga membantu!

Diskusi